VOKAL TOP7, Objektif dan Terpercaya, dari Pelosok Indonesia untuk Dunia

Kontingan PKA Ke-8 Kabupaten Nagan Raya Ikut Semarakkan Pawai

Redaksi  


Banda Aceh,vokaltop7.com - Kontingen Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-8 Kabupaten Nagan Raya ikut serta meramaikan pawai Perahu Hias pada event budaya empat tahunan tersebut.


Sesuai jadwal, Pawai Perahu Hias itu akan diselenggarakan pada hari Minggu (5/11/2023) pukul 16.00 WIB bertempat di Aliran Sungai Krueng Aceh, Kota Banda Aceh.


Perahu Hias yang ditampilkan kali ini mengusung konsep "Jalur Perdagangan Rempah" yang merupakan salah satu armada dagang tempo dulu.


Ketua Pelaksana PKA-8 Nagan Raya, Bustami, S.Pd, menyampaikan, start Pawai Perahu Hias itu mulai dari bawah Jembatan Peunayong dan finish dibawah Jembatan Beurawe.



"Pawai Perahu Hias Nagan Raya mencerminkan salah satu alat perdagangan Aceh tempo dulu dalam mengirimkan (mengekspor) hasil bumi berupa rempah-rempah  ke mancanegara," jelas Bustami yang juga Kabid Kebudayaan pada Disbudparpora Nagan Raya.


Menurutnya, Perahu Hias Kabupaten Nagan Raya sudah siap tampil di ajang pawai tersebut.


"Semoga dengan kita tampilan tema nuansa perdagangan jalur rempah, mudah - mudah perahu hias kita masuk dalam kategori juara," ujar Bustami di arena PKA-8, Sabtu (4/11/2023).


Berdasarkan informasi yang diperoleh dari panitia pelaksana PKA-8 provinsi pawai perahu hias itu akan diikuti 18 kontingen kabupaten/kota di Aceh.(*Red)